Rupiah hari ini Berada di Level Rp 14.186 per dolar AS

Rupiah hari ini Berada di Level Rp 14.186 per dolar AS
Ilustrasi

Iniriau.com, JAKARTA - Nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) pagi ini berada di level Rp 14.186. Mata uang Paman Sam cenderung menguat dibandingkan posisi kemarin di Rp 14.050.

Rentang dolar AS pagi ini berada di kisaran Rp 14.170-14.186.

"Dolar AS tergelincir berturut-turut pada hari Kamis, setelah perdagangan. Lebih tinggi untuk sebagian besar hari, di tengah laporan bahwa para pemimpin senat AS setuju untuk melanjutkan negosiasi paket stimulus virus Corona," dikutip dari Reuters, Jumat (20/11/2020).

Mengutip data RTI, dolar AS berada di level 14.148. Mata uang Paman Sam menguat 12 poin (0,08%). Dolar AS berada di level tertingginya di Rp 14.170 dan terendahnya di Rp 14.134.

Sementara, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini dibuka positif. IHSG naik 8,7 poin (0,16%) ke 5.602.**

Sumber: Detik

Berita Lainnya

Index