Polisi Ungkap Fakta Terkait Penemuan 175 Tual Kayu di Sungai Gulamo

Rabu, 14 Juni 2023 | 07:52:00 WIB
Penemuan ratusan tuak kayu di Sungai Gulamo (foto: istimewa)

Iniriau.com, PEKANBARU - Fakta terkait penemuan kayu balak bulatan di tempat wisata Sungai Gulamo Kecamatan XIII Koto Kampar, Kabupaten Kampar pada Minggu (11/6/23) terungkap.Dimana lokasi penemuan kayu yang diduga hasil ilegal logging  tersebut ternyata berada di wilayah Sumatera Barat (Sumbar).

Menurut Kapolres Kampar, AKBP Didik Priyo Sambodo lokasi temuan 175 tual kayu di aliran sungai Gulamo tersebut, titik koordinatnya berada di Kecamatan Pangkalan Koto Baru, Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumbar.

Ratusan kayu bulatan itu ditemukan tim gabungan, Senin (12/6) pukul 15.00 WIB. Kayu ditemukan di lokasi setelah viral di media sosial. Polisi berangkat ke lokasi setelah melihat video itu.

Saat ini ratusan tual kayu yang ditemukan di Sungai Gulamo itu sudah diamankan tim gabungan. Tim menemukan menemukan tempat log kayu disembunyikan yang berjarak lebih kurang 5 kilometer dari Wisata Gulamo.
 

"Tim gabungan berhasil menemukan 25 rakit yang berjumlah kurang lebih 175 tual kayu dengan kondisi telah diikat," ucap Kapolres Kampar dilansir tribunpekanbaru.com, Selasa (13/6/23).

Meski sebanyak 175 tual kayu sudah diamankan, namun pemilik kayu yang diduga hasil ilegal logging belum diketahui. Selanjutnya pihak kepolisian akan melakukan penyelidikan.

Sebelumnya viral video wisawatan di Sungai Gulamo yang mengeluhkan ratusan tual kayu di tempat wisata tersebut. 

Potongan kayu itu mengapung di aliran sungai di antara bebatuan. Dalam video tersebut  pengunjung mengaku kecewa dsn meminta polisi mengusut tuntas pembalakan liar di lokasi wisata itu. Sehingga objek wisata steril dari aktivitas ilegal dan perambahan hutan.**

Tags

Terkini