iniriau.com, PEKANBARU – Wali Kota Pekanbaru, Agung Nugroho, berencana melakukan evaluasi besar-besaran terhadap pejabat di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru. Evaluasi ini dijadwalkan berlangsung setelah Hari Raya Idulfitri 1446 H dan bertujuan untuk meningkatkan kinerja serta menyegarkan jajaran pemerintahan.
Dalam rapat bersama seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Komplek Perkantoran Pemko, Tenayan Raya, Senin (17/3), Agung menegaskan bahwa rotasi jabatan bukan berarti mengesampingkan pejabat yang tergeser, melainkan bagian dari strategi penyegaran organisasi.
"Jangan salah paham, ini bukan berarti mereka yang bergeser tidak diperlukan lagi. Justru ini untuk penyegaran agar semua bisa bekerja lebih optimal," ujar Agung.
Ia menambahkan, evaluasi ini juga mempertimbangkan hasil penilaian yang telah dilakukan sepanjang Ramadan. Kehadiran dan kinerja pejabat menjadi salah satu indikator dalam proses seleksi.
"Ada catatan mengenai kehadiran pejabat selama Ramadan. Ini bukan soal loyalitas semata, tapi lebih kepada disiplin dan tanggung jawab sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN)," jelasnya.
Meski akan ada perubahan dalam struktur kepemimpinan di Pemko Pekanbaru, Agung mengaku cukup puas dengan kinerja ASN di lingkungan pemerintahannya.
"Mereka punya potensi besar, hanya saja perlu koordinasi yang lebih baik. Saya yakin dengan sistem yang lebih terstruktur, pelayanan publik di Pekanbaru bisa semakin maju," pungkasnya.**