JAKARTA - Menurut Wakil Ketua DPRD DKI Abraham Lunggana alias Lulung, dirinya sempat berbisik kepada pendukung Agus Harimurti Yudhoyono - Sylviana Murni terkait ajakan untuk mengikuti pilihannya di putaran kedua Pilkada DKI.
Diketahui, Lulung mendukung pasangan calon Anies Baswedan-Sandiaga Uno. "Tadi saya bisik-bisik kok. Kebanyakan (menjawab) iya ikut," ujarnya usai menghadiri acara ’Thank You, Gathering Tim dan Relawan Agus-Sylvi’ di Ballroom XXI Djakarta Theater, Rabu (15/3/2017) malam.
Meski begitu, Lulung yang baru dipecat dari PPP Djan Faridz ini menyatakan, ajakannya mendukung Anies-Sandi hanya disampaikan kepada pendukung Agus-Sylvi. "Oh enggak (ajak Agus dukung Anies). Saya tidak punya kapasitas itu. Tapi kalau pendukungnya saya ajak. Kalau bisa kita bersama-sama berjuang. Kalau pendukungnya boleh lah," tuturnya.
Adapun hal itu lantaran Agus dalam pidatonya telah memberi kebebasan kepada tim pemenangan dan relawan untuk menentukan sendiri sesuai hati nurani, siapa calon yang akan dipilih di putaran kedua Pilkada DKI 19 April mendatang. Lulung memandang, keputusan putra sulung Susilo Bambang Yudhoyono itu sudah tepat.
Hal itu mengingat Agus pernah berkompetisi di putaran pertama Pilkada DKI. "Tapi itu memang yang objektif dan tidak bisa dipaksakan. Seorang Agus memang harus bicara seperti itu karena dia pernah menjadi kandidat, pernah jadi paslon. Dia tidak boleh mengatakan keberpihakan," terangnya.
Agus sebelumnya memberi kebebasan kepada mereka perihal arah dukungan di pilkada DKI putaran kedu. Hal itu disampaikannya di hadapan para relawannya. "Saya dan Ibu Sylvi tidak punya otoritas apapun untuk mengomandoi orang per orang. Saya akan memberikan kembali kepada setiap warga Jakarta yang memiliki hak pilih untuk menggunakan hak konstitusinya dan tentunya dikembalikan kepada hati nurani masing-masing," ujarnya. (uya)
Sumber: JPG/riaupos.co

Wakil Ketua DPRD DKI Abraham Lunggana alias Lulung (JPNN)
Pilihan Redaksi
IndexJadi Walikota, Paslon AMAn Bakal Gelar Pasar Murah Setiap Bulan
H-7 Pencoblosan, Dukungan Untuk Kemenangan AMAn Mengalir Deras
Dipasangkan Tanjak Kehormatan, LHMB Siap Menangkan Paslon AMAn
Gesa Pembangunan Infrastruktur, Paslon AMAn Bakal Sulap Rumbai Jadi Rumbai Raya
Silaturahmi dengan Pj Wali Kota Pekanbaru, Paslon INTAN Siap Beresin Utang!
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Nasional
Polda Sumbar Berbagi Takjil dan Bingkisan Lebaran, Pererat Silaturahmi dengan Awak Media
Jumat, 14 Maret 2025 - 18:11:39 Wib Nasional
Rotasi Besar di Polda Sumbar, Sejumlah Kapolres Berganti, Pejabat Utama Dimutasi
Jumat, 14 Maret 2025 - 12:33:42 Wib Nasional
Rapat dengan Mendes, Syahrul Aidi Sampaikan Pertanyaan Kades Terkait Koperasi Desa Merah Putih
Jumat, 14 Maret 2025 - 12:21:45 Wib Nasional
Ahok Diperiksa Kejagung 10 Jam Terkait Dugaan Korupsi di Subholding Pertamina
Jumat, 14 Maret 2025 - 08:54:00 Wib Nasional