PERHENTIAN RAJA, - Kapolsek Perhentian Raja, Iptu Dadan Wardan Sulia gelar kegiatan Penyuluhan tentang Bahaya Narkoba dan Etika Berlalu Lintas di SMKN 1 kecamatan Perhentian Raja, Selasa (11/7/2017) sekira pukul 09.00 WIB.
Dalam melaksanakan kegiatan ini, Kapolsek didampingi oleh Bhabinkamtibmas desa Hangtuah, Bripka Indra. S dan diikuti oleh 3 orang personil Polsek Perhentian Raja.
Hadir dalam kegiatan penyuluhan itu, Kades Hangtuah, Ajin Purwanto, seluruh majelis guru dan diikuti oleh 60 orang siswa/siswi yang baru masuk ke SMKN 1 Perhentian Raja yang masih mengikuti MOS (Masa Orientasi Siswa, red) di SMKN 1 Perhentian Raja.
Pantauan awak media, puluhan siswa/siswi SMKN 1 tersebut tampak antusias mengikuti dan menyimak materi penyuluhan yang disampaikan oleh Kapolsek Perhentian Raja, Iptu Dadan Wardan Sulia tersebut.
Kapolres Kampar, AKBP. Deni Okvianto, SIK, MH melalui Kapolsek Perhentian Raja, Iptu Dadan Wardan Sulia mengatakan, kegiatan penyuluhan ini dilaksanakan guna mengantisipasi/mencegah penyalahgunaan Narkoba dan menumbuhkan kesadaran untuk tertib dalam berlalu lintas sejak dini.
"Mereka adalah generasi penerus bangsa, calon pemimpin pada masanya, dengan diberikan ilmu dan pemahaman yang cukup, terntunya mereka dapat tumbuh menjadi generasi emas seperti yang kita harapkan bersama," tutupnya. (rima)
Kapolsek Ini Taja Penyuluhan Bahaya Narkoba di SMKN 1
Redaksi
Selasa, 00 0000 - 00:00:00 WIB
Kapolsek Perhentian Raja, Iptu Dadan Wardan Sulia gelar kegiatan Penyuluhan tentang Bahaya Narkoba dan Etika Berlalu Lintas di SMKN 1 kecamatan Perhentian Raja, Selasa (11/7/2017) sekira pukul 09.00 WIB.
Pilihan Redaksi
IndexRapatkan Barisan, Sekjen DPP Demokrat Hadiri Rakerda Demokrat Riau
Paket Umroh Rp 27,5 Juta, RPW Bakal Berangkatkan Jemaah Perdana dari Riau
Pecah Rekor, UMRI Bakal Gelar Wisuda Selama 2 Hari
FinEXPO 2025, OJK Riau Ajak Masyarakat Melek Finansial
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Hukum
Tiga Karyawan PT IIS Diamankan Diduga Gelapkan Satu Ton Sawit Perusahaan
Ahad, 26 Oktober 2025 - 13:30:21 Wib Hukum
Modus Donatur Umrah, Dua Warga Kampar Tipu Korban hingga Rp500 Juta
Sabtu, 25 Oktober 2025 - 12:34:33 Wib Hukum
IRT di Bengkalis Ditangkap Polisi karena Buka Lahan di Kawasan Konservasi
Jumat, 24 Oktober 2025 - 15:51:14 Wib Hukum
Polsek Pinggir Putuskan Lima Pengguna Sabu Direhabilitasi
Jumat, 24 Oktober 2025 - 08:48:02 Wib Hukum
