Hotspot di Riau Melonjak Jadi 91 Titik, Terbanyak di Inhu

Hotspot di Riau Melonjak Jadi 91 Titik, Terbanyak di Inhu
Ilustrasi karhutla (foto:net)

iniriau.com, PEKANBARU - Hujan yang turun di wilayah Riau beberapa waktu terakhir tampaknya tidak membuat titik panas sirna. Bahkan Senin (19/8/2024) pagi, titik panas di Riau melonjak hingga 91 titik

"Sebanyak  91 hotspot di Riau tersebar di Kabupaten Inhu 68 titik, Kuansing 21 titik, Siak satu titik dan Inhil satu titik," ucap Prakirawan BMKG Pekanbaru, Gita Dewi.
 

Sementara total di Sumatera ada Total  ada 203 titik. Paling banyak di Riau 91 titik, Sumsel 46 titik, Jambi 29 titik dan Lampung 16 titik.
 

"Selanjutnya sembilan titik di Babel, delapan titik di Sumbar, tiga titik di Bengkulu dan satu titik panas di Kepri," terang Gita Dewi.
 

Sementara cuaca di wilayah Riau  mulai dari udara kabur hingga potensi hujan lebat yang disertai petir di beberapa wilayah. Pagi hari, kondisi cuaca diprediksi bervariasi dari udara kabur hingga cerah berawan. Cuaca ini akan terus berlanjut hingga siang hari dengan sedikit perubahan.**
 

 

#Pekanbaru

Index

Berita Lainnya

Index