Pemkab Bengkalis Pangkas Anggaran 17 Persen, Program Prioritas Tetap Berjalan

Pemkab Bengkalis Pangkas Anggaran 17 Persen, Program Prioritas Tetap Berjalan
Ilustrasi -net

iniriau.com, BENGKALIS - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis tengah melakukan langkah besar dalam efisiensi anggaran dengan pemangkasan hingga 17 persen. Langkah ini diambil sebagai respons terhadap kebijakan nasional, dengan tetap memastikan program prioritas daerah tidak terganggu.

Sekretaris Daerah (Sekda) Bengkalis, dr. Ersan Saputra TH, menegaskan bahwa keputusan ini masih dalam proses penghitungan bersama Badan Anggaran (Banggar) sebelum ditetapkan secara resmi.

"Nilai efisiensi anggaran sedang kami siapkan. Mudah-mudahan program nasional yang menjadi prioritas bisa kita ikuti. Saat ini penghitungan masih berlangsung, apalagi sedang ada pemeriksaan dari BPK," ujar Ersan, baru-baru ini.

Meskipun ada pemangkasan, Pemkab Bengkalis menegaskan bahwa efisiensi ini tidak akan mengganggu program-program yang berdampak langsung bagi masyarakat. Pemotongan anggaran dilakukan secara selektif berdasarkan item tertentu, bukan secara global, dan tetap mengacu pada regulasi yang berlaku.

"Jika dihitung secara keseluruhan, pengurangan anggaran berkisar antara 16 hingga 17 persen. Namun, pemotongan di setiap item akan mengikuti regulasi yang telah ditetapkan," tambahnya.

Dengan strategi ini, Pemkab Bengkalis berharap dapat menjaga keseimbangan antara efisiensi fiskal dan kelancaran program pembangunan daerah. Masyarakat pun menanti bagaimana kebijakan ini akan berdampak pada berbagai sektor pelayanan publik.**
 

#Pemerintahan

Index

Berita Lainnya

Index